SUBANG - Jembatan Penghubung dua Kampung, yakni kampung Tegallega dan kampung Tanjungsari Timur Desa Tanjung Sari Timur kecamatan Cikaum Kabupaten Subang Jawa Barat. Telah di resmikan dan di buka.
Peresmian jembatan penghubung tersebut di resmikan oleh Eep Hidayat Ketua DPC Partai Nasdem kabupaten Subang, Sabtu (11/2/2023).
Pembangunan Jembatan penghubung antar kampung tersebut adalah bantuan Aspirasi dari partai Nasdem.Hadir dalam peresmian jembatan penghubung antar kampung tersebut kepala Desa Tanjung Sari Timur beserta jajaran Perangkat desa setempat tokoh masyarakat, tokoh agama juga warga masyarakat Tanjung Sari Timur dan Masarakat Kampung Tegallega dan Nurhayati, SE Bacaleg partai Nasdem dapil 7.
Dalam sambutan nya Mang Eep sapan akrab Eep Hidayat Ketua DPC Partai Nasdem kabupaten Subang mengaku senang dengan telah selesai nga jembatan penghubung antar kampung Tegallega dan kampung Tanjung Sari Timur, semoga dengan adanya Jembatan baru tersebut hubungan dua kampung itu cukup baik sehingga di harapkan mampu meningkatkan "Nilai ekonomi baik bagi warga Tegallega maupun warga Tanjung Sari Timur. Tuturnya kepada awak media PortalBerita.co.id.
"Mang Eep berpesan agar masyarakat Tegallega dan masarakat Tanjung Sari Timur sama-sama mau menjaga dan merawat jembatan ini dengan baik agar tetap terjaga dan bisa dinikmati masyarakat luas. Ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama Nurhati mengatakan, kami atas nama warga Dusun tegallega khusnya dan Desa Tanjung Sari Timur mengucapkan banyak terimakasih atas terealisasinya aspirasi partai Nasdem yaitu jembatan penghubung Kampung Tegallega dan kampung Tanjung Sari Timur. Pungkas Nurhayati, SE. (D.Jekiw)